Untuk membantu meningkatkan kompetensi dan publikasi dosen, LPPM menfasilitasi pelatihan setiap bulan yang terbatas untuk 15 orang peserta. Berikut pelatihan-pelatihan dan jadwalnya:
April 2017 — Pelatihan Mendeley
Mei 2017 — Pelatihan Penulisan Artikel Penelitian
Juni 2017 — Pelatihan Pembuatan Poster
Juli 2017 — Pelatihan Artikel Review
Agustus 2017 — Pelatihan Mendeley
September 2017 — Pelatihan Penulisan Artikel Penelitian
Oktober 2017 — Pelatihan Pembuatan Poster
November 2017 — Pelatihan Menulis Artikel Review
Desember 2017 — Pel. Perancangan Roadmap Penelitian
Pendaftaran untuk mengikuti pelatihan-pelatihan diatas adalah melalui link berikut ini:
1. Pelatihan Mendeley Reference Manager
Untuk meningkatkan kompetensi penulisan artikel untuk diterbitakan di jurnal nasional terakreditasi dan jurnal internasional bereputasi, maka Lembaga Penelitian (LPPM) Universitas Abdurrab bidang publikasi menyelenggarakan pelatihan rutin setiap bulan sampai akhir tahun 2017 dengan tema berbeda. Secara rinci, informasi tentang pelatihan ini dapat dilihat di website LPPM dengan link berikut: http://lppm.univrab.ac.id/publikasi/workshop/
Untuk Pelatihan di bulan April 2017 ini, LPPM mengundang dan menyelenggarakan pelatihan Mendeley pada:
Hari/Tanggal: Juma’t/21 April 2017
Tempat : Ruang Rapat Rektorat
Pukul: 10.00-12.00 WIB
Peserta: 15 orang pendaftar pertama
Pendaftaran dapat dilakukan dengan mengisi butir-butir berikut dan dikirim ke alamat email lppm@univrab.ac.id:
Nama:
NIK/NIDN:
Prodi:
Fakultas:
Judul Naskah:
Abstrak:
Untuk mengikuti pelatihan ini, peserta seharusnya membawa laptop yang full batery, modem untuk akses internet, dan artikel (naskah, artikel yang sudah diterbitkan) dalam format Ms. word untuk kelancaran acara pelatihan tersebut. Atas perhatian Bapak/Ibuk diucapkan terimakasih.
2. Pelatihan Penulisan Artikel Penelitian
Silahkan Mendaftar Di Link Berikut :